18 April 2012 | 15:56 wib
Motif Pembunuhan Dosen UI Adalah Sakit Hati dan Uang
TANGERANG, suaramerdeka.com - Tersangka pembunuh Dosen UI Suwantji Siswohardjo berhasil diketahui. Ternyata tersangka yang juga merupakan keponakan korban itu membunuh karena kesal tak dipinjami uang.
Satrio menghabisi nyawa korban dengan jalan mencekik dan menyetrum korban. "Rencananya, (uang pinjaman) saya gunakan bayar kontrakan. Tapi malah dimaki-maki, saya jadi kesal," ujar Urip di Mapolres Metro Kota Tangerang, Rabu (18/4).
Kapolres Metro Kota Tangerang Kombes Pol Wahyu Widada mengatakan, sebenarnya korban dibunuh pada Jumat 13 April 2012, sekitar pukul 22.00 WIB. Namun, jenazah baru diketahui pada Minggu (15/4).
"Jadi motif pembunuhan dilakukan karena pelaku bingung untuk membayar kontrakan. Namun, tidak diberi, malah dicaci maki," katanya.
( dtc / CN32 )
Tidak ada komentar:
Posting Komentar