Dikunjungi Keluarga, Angie Langsung
Peluk Keanu

TRIBUNNEWS.COM/Imanuel Nicolas Manafe
Keluarga Angie datang menjenguk di Rutan KPK, Senin(30/4/2012).
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Imanuel Nicolas Manafe
BANGKAPOS.COM, JAKARTA - Pagi ini keluarga tersangka kasus korupsi wisma atlet SEA Games, Angelina Sondakh ramai-ramai menjenguk di Rutan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Jalan Rasuna Said, Jakarta Selatan, Senin (30/4/2012).
Sesuai pantauan Tribunnews.com, sekitar pukul 10.00 WIB, rombongan keluarga Angelina Sondakh, termasuk ibunya ikut menjenguk dirinya.
Tidak hanya sang ibu, anak bungsu Angelina Sondakh, Keanu Jabbar Massaid juga ikut menjenguk Angie yang kini sudah berada di dalam rutan KPK selama 4 hari sejak Jumat kemarin.
Namun, ketika awak media mencoba mewawancarai, keluarga Angie engan berkomentar dan memilih diam seribu bahasa.
Angelina Sondakh yang baru-baru ini tersangkut kasus pengadaan proyek di beberapa Universitas Negeri terpantau menemui keluarganya dan langsung bersalaman.
Angie pun langsung melepas rasa rindunya terhadap Keanu. Mantan Putri Indonesia tahun 2001 ini langsung merangkul dan mencium Keanu.
Editor : suhendri
Sumber : Tribunnews
Tidak ada komentar:
Posting Komentar