Pejabat : potensi objek wisata DIY lengkap
Minggu, 25 Maret 2012 08:03 WIB | 1330 Views
Liburan tahun baru Wisatawan berkeliling saat mengunjungi Candi Prambanan Yogyakarta. (FOTO ANTARA/ Wahyu Putro A)
Video Terkait
"Potensi pariwisata Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) sangat lengkap. Tidak banyak daerah di Indonesia yang memiliki kekayaan objek wisata selengkap DIY. Dari keindahan alam pantai, kerajinan batik, heritage, Malioboro dan banyak lagi kuliner Yogyakarta kini semakin diminati wisatawan ," katanya di Yogyakarta, Minggu.
Tazbir optimistis keanekaragaman wisata DIY akan menjadi modal besar untuk meningkatkan minat kunjungan wisatawan datang ke Yogyakarta tahun ini.
"Wisatawan yang ingin belanja dan menikmati keindahan wisata, Yogyakarta adalah tempat paling nyaman dan aman untuk dikunjungi," kata Tazbir.
Menurut dia, Yogyakarta memang tidak ada habis-habisnya untuk dijelajahi selama liburan akhir pekan panjang saat ini. Selain kawasan Malioboro sebagai pusat wisata Kota Yogyakarta kini ada beberapa tempat yang eksotik dan tentu saja rugi kalau tidak dkunjungi .
"Untuk wisata belanja anda tinggal pilih mau ke mal atau pasar tradisional, karena Yogyakarta menawarkan segala kebutuhan anda selama berwisata di kota ini. Misalnya, Malioboro Mall, Ambarukmo Plasa, Pasar Beringharjo, dan bebrapa pusat penjualan produk kerajinan batik, "katanya.
Ia mengatakan untuk santai wisatawan bisa menikmati udara segar, di antaranya Pantai Parangtritis di Kabupaten Bantul , Pantai Glagah (Kulon Progo) dan puluhan pantai cantik di Gunung Kidul misalnya, di pantai Ngobaran, Pantai Ngrenehan, Wediombo, Baron, Sundak, dan Pantai Siung yang sangat indah dan eksotik.
"Jika wisatawan ingin belanja produk kerajinan, mereka bisa datang di Kotagede, Yogyakarta,dan Kasongan Kabupaten Bantul serta beberapa desa wisata yang bertebaran di wilayah DIY,"kata Tazbir.(ANT)
Editor: Ruslan Burhani
COPYRIGHT © 2012
Tidak ada komentar:
Posting Komentar