Kamis, 17 Mei 2012

Kotak Hitam Sukhoi Bisa Saja Rusak


Kotak Hitam Sukhoi Bisa Saja Rusak

Kamis, 17 Mei 2012, 05:16 WIB
Antara/Ismar Patrizki
  
Kotak Hitam Sukhoi Bisa Saja Rusak
BLACK BOX SUKHOI DITEMUKAN. Penemu kotak hitam (Black Box) pesawat Sukhoi Super Jet 100 (SSJ-100), Lettu Taufik, dari Komando Pasukan Khusus (Kopassus) memperlihatkan benda penting yang ditemukannya saat jumpa pers di Pos Pusat Evakuasi Balai Embrio Ternak
REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA –  Kondisi black box atau kotak hitam Sukhoi Superjet 100 yang gosong akibat terbakar bisa saja membuat alat perekam pembicaraan pilot dan ATC tersebut rusak. Menurut Dirjen Perhubungan Udara Kementerian Perhubungan, Herry Bakti, kemungkinan itu bisa saja terjadi. “Ya kemungkinan ada,” ujar dia.
Meski demikian, ia menggarisbawahi pengecekan lebih lanjut wajib dilakukan untuk mengetahui kebenaran hal tersebut. “Nanti kotak hitam itu akan dikeluarkan dulu, baru di download pembicaraannya,” katanya lagi. 
Ia mengaku nantinya hal tersebut bakal dilakukan Komite Nasional Keselamatan Transportasi (KNKT) dan peneliti dari Rusia di Indonesia.
Kotak hitam Sukhoi Superjet 100 ditemukan di kedalaman 250 meter di Gunung Salak. Kotak hitam tersebut berhasil ditemukan Kopasus yang turut dalam pencarian korban Sukhoi Superjet 100.
Redaktur: Endah Hapsari
Reporter: Sefti Oktarianisa

Tidak ada komentar:

Posting Komentar