Senin, 07 Mei 2012

Datangi DPC NU Brebes, Dewi Aryani Berupaya Tingkatkan Kesejahteraan Rakyat Miskin


Datangi DPC NU Brebes, Dewi Aryani Berupaya Tingkatkan Kesejahteraan Rakyat Miskin

Senin, 7 Mei 2012 - 15:51
Dewi Aryani Bersama Anggota DPC NU Brebes (Seruu.Com)
Brebes, Seruu.com - Anggota DPR RI dari PDI Perjuangan, Dr. (Cand) Dewi Aryani, Msi merasa prihatin dengan kondisi masyarakat kurang mampu di daerah DPC NU Kab.Brebes. Sebagai rasa pedulinya, Dewi menyempatkan diri untuk berkunjung ke daerah tersebut pada Minggu (06/05/2012) guna membahas beberapa permasalahan, terutama kondisi kemiskinan yang melanda masyarakat Brebes.
Dewi yang juga berkedudukan sebagai salah satu ketua ISNU pusat, dalam kunjungannya tersebut disambut hangat oleh ketua Tanfidiyah NU, H. Athoillah, S.E, M.Si beserta jajaran pengurus NU Brebes lainnya. Kedatangan Dewi Aryani adalah sebagai Anggota DPR RI pertama dalam 10 tahun terakhir yang melakukan kunjungan ke NU.

"Masyarakat ini juga harus didukung oleh 3 golongan dalam masyarakat, yakni ulama, umaro (pemerintah), dan cerdik pandai (profesional). Kombinasi ketiga golongan ini akan memperkuat usaha peningkatan tersebut. Namun, masing-masing golongan inipun harus dibekali dan memiliki sifat STAF dan PROFESIONAL dalam dirinya," kata Dewi kepada Seruu.com.

Dewi menambahkan bahwa STAF dimaknai sebagai Siddiq, yakni jujur dalam setiap tingkah laku, Tabligh, pintar dalam berkomunikasi, Amanah dalam setiap pekerjaan dan Fathonah. Sedangkan PROFESIONAL dimaknai sebagai Proaltif, Responsif, Obyektif, Fair, End Oriented, Self Orientation, Inovatif, On going, Negoitation, Affective, dan Loyal. "Perkembangan dan peningkatan kedua sifat ini akan meningkatkan kualitas diri dan hidup masyarakat, yang pada akhirnya akan meningkatkan kesejahteraan masyarakat," tambahnya lagi.

Brebes memiliki penduduk sekitar 1,2juta, dimana 250.000 diantaranya dikategorikan sebagai penduduk miskin. Karena sebagian besar penduduk Brebes merupakan warga NU, maka dapat dikatakan bahwa sebagian besar warga NU berada dalam kondisi kemiskinan. Oleh karenanya, Dewi Aryani menawarkan bantuan terkait program LH, program Koperasi, program perbaikan sekolah, madrasah, dan lain-lain. Dan ini dijadikan sebagai bukti keseriusan dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat NU pada khususnya dan Brebes pada umumnya.

Oleh karenanya, Dewi Aryani beserta DPC NU Brebes akan terus berjuang untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat dengan mengembangkan sifat STAF dan PROFESIONAL. [Cesare-fps]

Tidak ada komentar:

Posting Komentar