Kamis, 03 Mei 2012

Pendidikan Jadi Prioritas Pembangunan

Pendidikan Jadi Prioritas Pembangunan
Ditulis oleh Administrator   
Wednesday, 02 May 2012
BREBES - Pemerintah Kabupaten Brebes terus berupaya meningkatkan pembangunan di sektor pendidikan. Hal tersebut disampaikan Bupati Brebes H Agung Widyantoro SH MSi seusai mengikuti acara peletakan batu program revitalisasi gedung SMPN 2 Brebes. Menurutnya, upaya itu sudah dilakukan dengan cara menambah akokasi dana pembangunan yang bersumber dari APBD Kabupaten Brebes.
Tidak hanya itu saja, tambahnya, Pemkab Brebes juga telah berusaha mencari sumber dana lain dalam rangka mewujudkan pendidikan yang lebih baju. Dikatakan, untuk tahun ini Kabupaten Brebes telah mendapatkan bantuan dana dari Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan RI sebesar Rp 25,9 miliar. Bantuan tersebut diberikan langsung oleh Menteri Pendidikan, Muhammad Nuh saat berkunjung ke Kabupaten Brebes beberapa waktu lalu.
Sesuai peruntukan, tambahnya, bantuan itu akan digunakan untuk perbaikan gedung sekolah dasar yang rusak berat. Sesuai dengan sertifikat bantuan, nominal bantuan itu akan gunakan untuk perbaikan sebanyak 501 lokal kelas di 162 sekolah dasar. Ia menambahkan, dengan dilaksanakannya bantuan itu, diharapkan kualitas sarana pendidikan akan sebakin baik.
"Saya mengakui masih ada beberapa sekolah dalam kondisi kurang baik. Bahkan hari ini juga muncul berita yang menyampaikan informasi tentang sekolah dengan lokal kelas yang minim sehingga satu lokal kelas digunakan dua rombongan belajar. Namun kami akan terus berkomitmen untuk bisa menyelesaikan persoalan itu," tuturnya.
Dikatakan, APBD Kabupaten Brebes juga sudah mengalokasikan anggaran sebesar Rp 168 miliar. Alokasi itu akan terus ditingkatkan guna mengakomodir kebutuhan pendidikan di wilayahnya. (har)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar